Juknis/Pedoman Seleksi Lomba Naskah Peserta Anugerah Konstitusi (AK) Tingkat Nasional Bagu Guru PPKn (PKn) Jenjang SD dan SMP Tahun 2019
Ilmuguru.org - Pada kesempatan kali ini IG (IlmuGuru) ingin memberikan informasi mengenai Juknis/Pedoman Seleksi Lomba Naskah Peserta Anugerah Konstitusi Tingkat Nasional Bagu Guru PPKn (PKn) Jenjang SD dan SMP Tahun 2019.
Tugas utama itu bertujuan membentuk peserta didik menjadi manusia yang memiliki rasa kebangsaan dan cinta tanah air, menjadi warga negara yang cerdas, demokratis, bertanggungjawab, dan memiliki kesadaran berkonstitusi yang tinggi. Guna melaksanakan tugas professional Guru PPKn pada Jenjang Pendidikan Dasar perlu diberi motivasi dan pembinaan untuk meningkatkan kompetensi secara berkelanj utan.
Salah satu program pembinaan yang dapat memotivasi Guru PPKn dalam peningkatan kompetensinya yaitu kegiatan Seleksi Anugerah Konstitusi.
Seleksi Naskah Peserta Anugerah Konstitusi Guru PPKn pada jenjang Pendidikan Dasar agar berlangsung secara efektif, efisien, dan akun tabel, maka diperlukan pedoman pelaksanaan kegiatan tersebut.
Sejalan dengan itu, Direktorat Pembinaan Guru Pendidikan Dasar Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan perlu menyiapkan pedoman Seleksi Naskah Peserta Anugerah Konstitusi Guru PPKn pada jenjang Pendidikan Dasar yang akan digunakan oleh satuan pendidikan, kabupaten/kota, provinsi, dan Kemendikbud.
Terna seleksi Naskah Peserta Anugerah Konstitusi Tingkat Nasional Tahun 2019 bagi Guru PPKn pada Jenjang Pendidikan Dasar adalah "lmplementasi Pengamalan Nilai-Nilai Pancasila dan Konstitusi di Sekolah dalam Upaya Mcningkatkan Literasi Budaya dan Kewarganegaraan di Era Teknologi Informasi dan Globalisasi"
Tujuan Kegiatan Seleksi Naskah Peserta Anugerah Konstitusi Tingkat Nasional adalah sebagai berikut:
- Memotivasi Guru PPKn pada Jenjang Pendidikan Dasar dalam meningkatkan wawasan pengetahuan, profesionalisme, dan kinerja Guru untuk mencerdaskan kehidupan bangsa
- Meningkatkan budaya sadar berkonstitusi di kalangan Guru PPKn dan peserta didik khususnya di lingkungan satuan pendidik pada Jenjang Pendidikan Dasar
- Memberikan perhatian dan penghargaan kepada Guru PPKn atas prestasi dan dedikasi dalam melaksanakan tugas profesionalnya pada Jenjang Pendidikan Dasar.
Hasil yang diharapkan dari kegiatan Seleksi Naskah Peserta Anugerah Konstitusi Tingkat Nasional bagi Guru PPKn Jenjang Pendidikan Dasar antara lain :
- Terpilihnya peserta/Guru PPKn pada jenjang Pendidikan Dasar secara nasional untuk di ajukan
sebagai nominator Anugerah Konstitusi dari Mahkamah Konstitusi Tahun 2019 - Adanya peningkatan mutu Guru PPKn pada Jenjang Pendidikan Dasar dalam mengembangkan kesadaran berkonstitusi.
Persyaratan Seleksi Naskah Peserta Anugerah Konstitusi Tingkat Nasional Guru PPKn pada Jenjang Pendidikan Dasar adalah sebagai berikut :
A. Syarat Umum :
- Mempunyai kualifikasi Akademik minimal SI/DIV
- Guru PPKn SMP atau Guru kelas untuk SD yang berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) atau bukan ASN/Guru Tetap Yayasan (GTY) serta tidak sedang mendapat tugas tambahan sebagai kepala sekolah atau sedang dalam proses pcngangkatan sebagai kepala sekolah atau sedang dalam transisi alih tugas ke unit kerja lainnya
- Mempunyai masa kerja sebagai Guru PPKn SMP dan/atau Guru kelas untuk SD sekurangkurangnya 3 (tiga) tahun yang dibuktikan dengan SK Pengangkatan atau Surat Penugasan dari Penyelenggara Pendidikan/Kepala Sekolah dengan melampirkan bukti fisik
- Memiliki NUPTK
- Aktif melaksanakan tugas pembelajaran PPKn dengan beban mengajar sekurang-kurangnya 24 jam tatap muka per minggu atau sesuai dcngan ketentuan peraturan perundang-undangan untuk Guru yang mendapat tugas tambahan, yang dibuktikan dengan surat keterangan kepala sekolah
- Belum pernah menjadi juara 1, 2, 3 Anugerah Konstitusi
- Belum pernah mengikuti seleksi peserta Anugerah Konstitusi Tingkat Nasional dari Mahkamah Konstitusi selama 2 (dua) tahun terakhir
- Tidak pernah mendapatkan hukuman disiplin atau tidak sedang dalam proses pemeriksaan
pelanggaran disiplin (surat keterangan dari Kepala Sekolah) dengan diketahui oleh Kepala Cabang Dinas/UPTD atau Kepala Dinas Pendidikan.
B. Syarat khusus :
- Mengunggah dokumen portofolio dari kinerja 3 (tiga) tahun terakhir seperti tertuang pada lampiran I.
- Mengunggah 1 (satu) jenis karya tulis ilmiah individual 2 (dua) tahun terakhir yang belum pernah diikutsertakan pada seleksi Guru PPKn tingkat nasional atau sejenisnya dengan teknik dan sistematika penulisan seperti tertuang pada lampiran 2 dengan cover seperti lampiran 3
- Mengunggah deskripsi evaluasi diri seperti tertuang pada lampiran 4.
- Mengunggah surat pernyataan Belum pernah menjadi juara 1, 2, 3 Anugerah Konstitusi, belum pernah mengikuti seleksi peserta Anugerah Konstitusi Tingkat Nasional dari Mahkamah Konstitusi selama 2 (dua) tahun terakhir dan sebagai guru PPKn di SMP. (Lampiran 5)
- Mengunggah surat pernyatan integritas yang ditandatangani oleh guru yang bersangkutan di atas materai Rp 6000,00 seperti tertuang pada lampiran 6
- Semua file yang terdiri dari karya tulis ilmiah, portofolio, evaluasi diri dan surat pernyataan diunggah dalam bentuk PDF dan compres melalui program winrar/winzip.
- Bagi 6 (enarn) orang finalis Anugerah Konstitusi wajib mengirimkan karya tulis ilmiah, portofolio, dan evaluasi diri secara hard copy.
Download Juknis/Pedoman Naskah Anugerah Konstitusi SD, SMP
Sasaran kegiatan Seleksi Naskah Peserta Anugerah Konstitusi Tingkat Nasional Guru PPKn pada Jenjang Pendidikan Dasar ini adalah Guru PPKn pada Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Download Juga Juknis / Pedoman Lomba Anugerah Konstitusi Tingkat Nasional Bagi Guru PPKn (PKn) SMA, SMK dan SLB Tahun 2019 ==>> Disini
Demikianlah artikel tentang, Juknis/Pedoman Lomba Anugerah Konstitusi Tingkat Nasional Bagu Guru PPKn (PKn) SD dan SMP Tahun 2019. Selamat Belajar, Salam Sukses...!!!
Mau donasi lewat mana?
Kalau sudah melakukan DONASI silahkan hubungi ke no Whatshapp ini ya : WA-IG
Paypal
Bank BRI - An.Sarif Hidayatullah / Rek : 3702-0104-7715-536
DONASI ANDA PENTING UNTUK KAMI
Traktir creator minum kopi dengan cara memberi sedikit donasi "SEIKLASNYA" dengan klik tanda panah di atas. Alasannya Donasi klik DISINI
Traktir creator minum kopi dengan cara memberi sedikit donasi "SEIKLASNYA" dengan klik tanda panah di atas. Alasannya Donasi klik DISINI
Post a Comment